Bajaj Maxride Siap Hadirkan Sejuta Manfaat untuk Warga Pekanbaru Mulai November ini – Riauterkini.com

Bajaj Maxride Siap Hadirkan Sejuta Manfaat untuk Warga Pekanbaru Mulai November ini – Riauterkini.com

Riauterkini-PEKANBARU — Setelah sukses beroperasi di Makassar, Medan, dan Yogyakarta, Bajaj Maxride kini resmi memperluas layanan ke Kota Pekanbaru mulai November ini. Kehadiran Maxride diharapkan dapat memberikan manfaat sosial yang signifikan bagi masyarakat, terutama dalam menjawab tantangan Tingkat Pengangguran Terbuka (TPT) Pekanbaru yang berada di angka 4,63% per Juli 2025, serta angka pengangguran yang tercatat mencapai 30.661 jiwa. Melalui perekrutan pengemudi aplikasi Maxride, layanan ini siap menjadi salah satu solusi penyerapan tenaga kerja baru di ibu kota Provinsi Riau tersebut.

Selama operasionalnya di kota-kota sebelumnya, Maxride telah terbukti mampu menyerap ribuan tenaga kerja baru sebagai mitra pengemudi. Para pengemudi ini tidak hanya mendapatkan kesempatan kerja yang mudah diakses, tetapi juga menikmati peningkatan kesejahteraan keluarga mereka. Model pemberdayaan ekonomi ini menjadi salah satu fondasi utama Maxride dalam menghadirkan dampak sosial yang nyata.

Di Pekanbaru, Bajaj Maxride hadir sebagai moda transportasi publik baru yang aman, nyaman di segala cuaca, dan terjangkau. Dengan kapasitas 3 penumpang + 1 pengemudi, layanan ini menjadi alternatif mobilitas yang lebih efisien dibandingkan kendaraan roda dua, sekaligus membantu mengurai kemacetan di kawasan perkotaan.

More Detail Article On : https://www.riauterkini.com/index.php?com=isi&id_news=15115229716&Bajaj-Maxride-Siap-Hadirkan-Sejuta-Manfaat-untuk-Warga-Pekanbaru-Mulai-November-ini



Leave a Reply